Assalamu'alaikum Wr Wb

Pelajarilah ILMU, mempelajarinya karena Allah adalah KHASYAH, Menuntutnya adalah IBADAH, mempelajarinya adalah TASBIH, mencarinya adalah JIHAD, Mengajarkannya kepada orang yang tidak mengetahui adalah SHADAQAH, menyerahkan kepada ahlinya adalah TAQARRUB. Ilmu adalah teman dekat dalam kesendirian dan sahabat dalam kesunyian.

Wa'alaikumsalam Wr Wb


Selasa, 27 April 2010

- Menyikapi Persahabatan yg Bermuara... JATUH CINTA -



Rasa ketertarikan antara lain jenis dalam sebuah hubungan persahabatan sangat mungkin terjadi. Apalagi disaat masing-masing individu sudah merasa saling dekat dan saling kenal. Ketika rasa cinta itu timbul, terkadang sulit menghindarinya, Masalahnya kalau tiba-tiba cinta itu timbul pada sahabat sendiri, dan orang yang dia cintai itu malah diri kita, itu yang jadi masalah. Seringkali masalah ini timbul pada diri seorang laki-laki yang jatuh cinta kepada sahabat perempuannya sendiri. Gejala-gejala yang sering muncul misalkan perhatian sahabat itu jadi lebih daripada perhatiannya kepada sahabat yang lain. Sedikit-sedikit tanya kabar, lagi ngapain, atau apalah, pasti hubungan akan jadi semakin garing kalau cinta itu bertepuk sebelah tangan.


Sah2 saja Jatuh Cinta kepada Sahabat...asalkan: - berlainan jenis (laki2 & Perempuan); -masing2 tidak ada ikatan alias 'single'..;  dan  sama2 ada feeling alias Tidak bertepuk sebelah tangan (Cinta sepihak)


Yang sering menjadikan Persahabatan berakhir dengan permusuhan ato kekecewaan adalah apabila Persahabatan antara lawan jenis yg masing2 / salah satu sudah ada ikatan baik itu sudah mempunyai Pacar.., apalgi jika sdh ada ikatan pernikahan... pada umumnya akan membawa petaka dlm Rumah Tangganya,
Berikut ini beberapa Tips yg mungkin bisa kita jadikan pegangan agar Persahabatan Tidak Ternoda gara2 berlanjut dengan Jatuh Cinta....;

- Hindari Perhatian yg berlebihan

jika kamu lebih ingin mempertahankan persahabatan., kamu jangan terlalu sering merespon perhatian yang diberikan oleh sahabat kamu tersebut. Dengan kata lain, kamu harus berlaga sok cuek dan sok sibuk. Kalau misalkan dia Tanya dengan nada-nada sok romantis, jawab saja dengan nada-nada yang aga sedikit gaul dan friendly. Misalnya ketika sahabatmu menyakan kabar, kamu tinggal jawab Fine guys, U sendiri gimana? Itu sedikit menunjukkan bahwa hubungan kamu tak lebih hanya sekedar sahabat.


- Hindari Konflik dengan Sahabat Lawan Jenis




Kamu masih ingat dong dengan peribahasa dari benci jadi cinta. Jujur peribahasa itu sedikit banyakanya ampuh. Apalagi dalam hubungan persahabatan. Tapi yang kita bicarakan ini tentunya konflik dengan sahabat lawan jenis, kalau konflik itu terjadi antar sahabat sesama jenis, bisa jadi perang dunia ke tiga akan muncul. Lain kasusnya jika konflik tersebut terjadi antara sahabat yang lain jenis. Bisa-bisa malah cinta yang akan muncul, dan kemungkinannya cinta itu muncul hanya dari salah satu diantara kamu. Kemungkinan satunya akan merasa sanagat marah kepada kamu.




Tidak bisa dipungkiri jika kamu sedang dalam konflik dengan orang lain, apalagi dengan sahabat, sepanjang hari mungkin kamu akan memikirkan permasalahan ini. Ketika kamu sudah mulai jarang berkomunikasi, rasa kangen itu muncul. Tapi gengsi gede-gedean selalu hinggap pada masing-masing diri kamu untuk memulai proses komunikasi. Hingga setiap kali bertemu terasa benci, tapi ketika jauh seribu rasa kangen melanda. Hal seperti inilah yang membuat cinta bisa tumbuh subur pada pasangan sahabat ini.


- Ucapkan Moto Persahabatan setiap Bertemu



Mungkin ini agak kurang trendy sih, tapi jujur ini juga cukup ampuh untuk menghindari hinggapnya rasa cinta dalam hubungan persahabatan. Misalkan aja dalam sebuah kelompok sahabat, mereka punya moto “We Are Best Friend”. Setiap kali mereka bertemu mereka selalu mengucapkan moto persahabatan tersebut. Itu akan mengingatkan pada sahabat kamu bahwa kita sahabat. Jadi jika kamu mereasa ada gelagat tak beres dalam hubungan persahabatan kamu, misalkan cinta itu mulai tumbuh pada diri sahabat kamu terhadap sahabat kamu yang lain, ucapin aja moto tersebut dengan sedikit sindiran-sindiran. Mungkin juga dia akan merasa sadar bahwa dia tidak mungkin mencintai sahabatnya sendiri lebih dari yang ia harapkan.


 - Berprilaku Narsiz



Mungkin salah seoarang sahabat kamu ada yang bersifat sok artis, sok keren, atau bahkan sok britis. Ada beberapa kemungkinan jika sahabat kamu berprilaku demikian, mungkin dia memang tipikal orang yang mempunyai pecaya diri yang tinggi, atau mungkin juga dia sedang mengalihkan perhatian orang lain atau bahkan sahabat kamu sendiri yang kini telah terpikat pada sahabat kamu yang narsis tersebut. Pasti semua setuju kalau kita akan sedikit kesal pada orang yang berprilaku narsis berlebihan. Kadang-kadang bikin kita il-fill juga dong. Maka dari itu, biar sahabat yang sudah mulai terpikat pada diri kamu itu sedikit il-fill, berprilakulah narsis.



- Ceritakan Mengenai Pasanganmu

Bagi kamu yang sudah merasakan ada gelagat tidak baik yang ditunjukkan sahabat kamu, dengan kata lain sahabat kamu mulai ada perhatian lebih dan sering berkata mesra, kamu harus seing-sering mengalihkan perhatian sahabat kamu tersebut jika sedang berkomunikasi dengan membicarakan mengenai pasangan kamu atau gebetan kamu. Yang penting tunjukin pada dia bahwa kamu lagi jatuh cinta sama orang lain. Dan jangan lupa, iseng-iseng suruh dia untuk kasih saran mengenai hubunganmu dengan pasanagan mu atau gebetenmu. Setidaknya hal ini akan membuat sahabatmu mengerti bahwa kamu hanya menganggap dia sahabat.   

- Hindari Perkataan Romantis



Kalau kamu yang sudah mencium adanya rasa cinta dari sahabat kamu, dan kamu tidak ingin membuat rasa cinta itu mengalahkan persahabatn, jangan sekali-kali mengucapkan kata-kata romantis kepada sahabat mu tersebut. Kadang kita ketahui, ada sebagai kelompok sahabat yang saking dekatnya mereka memanggil satu sama lain dengan sebutan Sayang, Cinta, atau sebagainya. Jika kamu memiliki sahabat yang lain jenis, jangan sekali-kali menggunakan ucapan tersebut untuk menyapanya. Ketika sahabatmu merasa sudah jatuh cinta sama kamu, ucapan romantis yang kamu tujukan kepada dia akan membuat dia berharap banyak atas hubungan kamu. Meskipun dia sendiri tahu bahwa ucapan tersebut hanya diartikan sebagai sahabat yang disayangi.


 - Comblangin dengan Cewek atau Cowok lain.



Sebagai sahabat, kamu tentu ingin yang terbaik buat sahabatmu. Ketika kamu sudah tidak memberikan harapan terhadap cinta yang diberikan sahabatmu, kasih dia support dan dukungan bahwa ada orang lain yang lebih baik dari kamu. Iseng-iseng kenalin aja sahabatmu itu kepada orang lain. Tapi sebagai sahabat, kamu juga harus mempertimbangkan baik-buruknya jika kelak sahabtmu benar-benar jatuh cinta kepada seseorang yang kamu kenalkan tadi. Jangan samapi, sahabatmu itu menjadikan orang yang kamu kenal tadi hanya sebagai pelampiasan karena kamu tidak bisa menerima cintanya


  - Kenalkan Pasanganmu



Ada hal yang lebih ekstrim dari hanya sekedar tumbuhnya rasa cinta pada diri sahabat, yakni tanpa sepengetahuan kita sahabat mu tiba-tiba menyatakan cinta kepada kamu. Pasti kamu sangat bingung, pada saat itu yang ada di bayangan kamu cuma bagaimana bisa kamu menajalani cinta dengan sahabat mu sendiri yang sudah tahu kamu luar dalam. Dengan kata lain, baik buruknya kamu sudah kamu ceritakan sama dia, ujung-ujungnya pasti kamu akan mengatakan bahwa dia sudah kamu anggap sebagai kakak atau adik sendiri. Kadang cara itu tidak menggugurkan niat sahabatmu untuk mendapatkan cintamu. Cara lain yakni, bilang saja kamu mengajak dia ketemuan di suatu tempat. Disana kamu coba perkenalkan pasangan kamu kepada dia. Jika belum punya, mungkin gebetan atau bahkan mantan pacar. Kenalkan pada temanmu bahwa dia itu orang yang kamu cintai saat ini. Sedikit berbohong demi kebaikan boleh lah sedikit.


 - Bicarakan Baik-Baik



Jika semua yang cara sudah kamu lakukan, dan sahabatmu itu masih kekeh pada pendiriannya, satu-satunya cara yakni bicarakan baik-baik sama dia. Katakan sama dia bahwa hubungan pesahabatn itu lebih indah ketimbang pacaran yang suatu saat bisa menyakiti hati satu sama lain.


Untuk tips yang terakhir ini, kalian pasti sudah tahu bagaiamana cara ngomongnya, ngejelasinnya, jadi tidak perlu diperjelas dengan panjang lebar (Dengan kata lain sudah biasa menolak cinta)….bwt alasan apa saja..yg smoga tidak menyakitinya... shingga bisa membuat dia mundur teratur &....endingnya...Persahabatan diPertaruhkan...bisa berlanjut  tp kmungkinan tdk lagi seindah dulu...ato lbih baik menjadi teman biasa2 saja.

Barakallahuma fikkum... ^_*  Shofie (fiek's)

Tidak ada komentar: