Assalamu'alaikum Wr Wb

Pelajarilah ILMU, mempelajarinya karena Allah adalah KHASYAH, Menuntutnya adalah IBADAH, mempelajarinya adalah TASBIH, mencarinya adalah JIHAD, Mengajarkannya kepada orang yang tidak mengetahui adalah SHADAQAH, menyerahkan kepada ahlinya adalah TAQARRUB. Ilmu adalah teman dekat dalam kesendirian dan sahabat dalam kesunyian.

Wa'alaikumsalam Wr Wb


Rabu, 02 Juni 2010

~» SUBHANALLAH...!!! «~

Bila aku meminta KEKUATAN,
Allah memberi aku RINTANGAN agar aku kuat.

Bila aku meminta KEBIJAKSANAAN,
Allah memberi aku MASALAH agar aku menyelesaikannya.

Bila aku meminta KEKAYAAN,
Allah memberi aku AKAL agar aku bekerja & berusaha..,

Bila aku meminta KEBERANIAN,
Allah memberi aku BAHAYA-BAHAYA dan DUGAAN agar aku mengatasinya..,

Bila aku meminta CINTA,
Allah memberi aku MATA HATI..untuk Berbagi dgn sesama..,

Bila aku meminta KURNIA,
Allah memberi aku KESEMPATAN..,

Dalam semua hal itu...
aku TIDAK MENERIMA apa yang AKU INGINKAN,
Tetapi AKU menerima apa yang AKU PERLUKAN...,, SUBHANALLAH

Ketika aku melangkahkan kaki keluar rumah...
Ya Allah.., aku memohon bisa bahagia dengan orang-orang yang aku temui hari ini..
Aku juga memohon bahwa mereka juga bahagia dengan keberadaanku..({})

Semua kuserahkan pada-Mu,sehingga tidak perlu ada khawatir dan ketakutan..
Karena aku yakin, setiap harinya akan selalu ada kejutan-kejutan indah untukku..
Semoga aku dan orang-orang di sekitarku dapat saling belajar dan saling memberi manfaat..

Ya Allah..,Maafkan jika aku rapuh dan suka mengeluh..
Tapi mulai hari ini, aku seharusnya bersyukur dengan semua nikmat yang tidak bisa aku hitung..
Aku masih bisa bernafas dan masih bisa berjalan

Mohon jauhkan aku dari berkeluh kesah,..& kesempitan pikiran, kekotoran hati dan dari kemalasan tubuh ini..

Dan.. Ya Allah ...

Jaga, sayangi, kasihi, cintai dan lindungilah selalu yang membaca tulisan ini sepanjang hidupnya...agar berpegang Teguh pd ke-IMAN-an.., ke-SABAR-an..& ke-IKHLAS-an...

آمِيّنْ يارب العالمين

Tidak ada komentar: